Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

JADIKAN ADANYA LOWO IRENG BERTENAGA LISTRIK UNTUK PELUANG USAHA

Jakarta, Listrikmart.com - Teknologi memang telah mengalami perkembangan yang cukup pesat baru-baru ini. Telah dipamerkan sebuah mobil bertenaga listrik di halaman Balai Kota Jakarta pada Hari Jumat, 20 September 2019 kemarin. Mobil bertenaga listrik ini dinamai Lowo Ireng, pengusungnya tak lain adalah mahasiswa-mahasiswa dari ITS. Lowo Ireng bisa menjadi sebuah inspirasi, terutama bagi mereka yang mencari peluang usaha.

Lowo Ireng Adalah Inovasi Terbaik Untuk Peluang Usaha

Mobil besutan mahasiswa ini memang paut diacungi jempol. Siapa mengira listrik yang tadinya hanya berguna untuk kebutuhan sehari-hari seperti penerangan dan elektronik bisa menjadi tenaga untuk kendaraan. Malahan, kendaraan yang ditenagai listrik ini merupakan mobil.

Selain dipamerkan di halaman Balai Kota Jakarta, Lowo Ireng diagendakan melakukan perjalanan dari Gelora Bung Karno menuju Monumen Nasional (Monas). Perlu diketahui bahwa Lowo Ireng bukanlah mobil baru yang memerlukan acara peluncuran, Lowo Ireng sudah ada sejak tahun 2014 silam. Tak serta merta langsung menjadi mobil keren bertenaga listrik  tadinya mobil ini ditenagai bensin.

Salah satu alasan mengapa mobil ini tak langsung ada sebagai mobil listrik adalah karena keterbatasan sumber daya dan peralatan yang dibutuhkan untuk menyempurnakannya. Rasanya sayang apabila si Kelelawar Hitam ini hanya dipamerkan di Jakarta yang mana berskala nasional saja. Benar saja, Lowo Ireng akan diikutkan sebuah konvoi di ajang Formula E yang akan diadakan di tahun 2020 mendatang di Jakarta.

Di Jumat, 20 September 2019 pula salah satu anggota dari tim pembuat Lowo Ireng, Juniono, menyatakan bahwa undangan untuk diikutkannya Lowo Ireng pada konvoi Formula E baru saja datang. Juniono tak bisa menjelaskan secara pasti berapa kecepatan maksimal dari Lowo Ireng ini. Namun dirinya membuat statement yang masuk akal. Lowo Ireng telah dicoba di jalan tol dengan kecepatan 140 km/jam dengan setengah gas. Atas hal ini, ia memperkirakan kecepatan penuh Lowo Ireng bisa mencapai 200 km/jam. Lalu apakah kabar ini bisa dijadikan peluang usaha?

Sebuah Peluang Usaha

Mobil listrik karya anak bangsa ini memang benar adanya bisa digunakan untuk motivasi, terutama untuk mereka yang mencari ide bisnis. Sebuah peluang untuk bisnis yang mutakhir dan siap diterima masyarakat di masa depan.

Pebisnis diharapkan menjadi seseorang yang kreatif dan melek pasar. Suatu saat akan dibutuhkan adanya teknologi kendaraan yang tak memerlukan bensin supaya bisa jalan. Kabar gembira yang datang dari Jakarta tersebut jelas memberikan peluang usaha yang baik.

Pebisnis bisa memulai usaha dengan menggandeng mahasiswa-mahasiswa berprestasi untuk memproduksi kendaraan-kendaraan bertenaga listrik, baik untuk dijual kembali atau dimanfaatkan untuk menjual jasa. Adapun jasa yang dijual bisa berupa ojek online yang saat ini banyak dipakai. Apakah ide bisnis untuk membuat kendaraan listrik sebagai ojek online merupakan ide cerdas?


Penulis: Shara Listrikmart 

Editor: Admin

Sumber: Detik

Posting Komentar untuk "JADIKAN ADANYA LOWO IRENG BERTENAGA LISTRIK UNTUK PELUANG USAHA"